Peran Serta Pemerintah Desa dan Pemuda Desa dalam Pelestarian Potensi Kekayaan Alam dan Budaya di Desa Karangbayat
DOI:
https://doi.org/10.32528/nms.v1i1.8Keywords:
desa wisata, , potensi desa, peran masyarakatAbstract
Peran serta pemerintah desa dan pemuda desa dalam pelestarian potensi sumber daya alam dan budaya di Desa Karangbayat. Pemuda desa dengan kepedulian dan keinginan yang besar serta potensi yang dimilikinya dalam berbagai bidang mampu memberi energi yang besar dalam pelestarian psotensi kekayaan alam dan budaya. Peranan pemerintah desa yang mendukung memberikan perubahan besar dalam pelestarian potensi kekayaan alam dan budaya di desa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pemerintah desa dan pemuda desa dalam pelestarian potensi sumber daya alam dan budaya di Desa Karangbayat serta implikasinya terhadap kearifan lokal. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif kualitatif melalui wawancara dengan informan, observasi, dan dokumentasi. Informan yang dipilih dalam penelitian ini adalah tokoh masyarakat, kepala desa dan organisasi pemuda yang tergabung dalam Karang Taruna Desa Karangbayat dan Ikatan Mahasiswa Karangabayat. Tahapan analisis data kualitatif yaitu, menandai kata-kata kunci dan gagasan yang ada di dalam data dan berupaya menemukan tema yang berasal dari data, menuliskan model yang ditemukan dan koding yang telah dilakukan. Hasil penelitian pemerintah desa dan pemuda desa mengupayakan kegiatan pelestaria untuk menjaga keasrian dan kebersihan di lokasi titik kekayaan alam yang ada di Desa Karangbayat dan lokasi Prasasti Congapan yang merupakan situs budaya yang dilindungi hingga pelestarian dapat tercapai maksimal dan baik.
Downloads
References
Agung, A. A. G. (2015). Pengembangan Model Wisata Edukasi-Ekonomi Berbasis Industri Kreatif Berwawasan Kearifan Lokal Untuk Meningkatkan Ekonomi Masyarakat. Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora, 4(2).
Sari, D. F. (2015). Kearifan Lokal Masyarakat Dalam Melestarikan Batang Aie Lunang Di Kenagarian Lunang Kecamatan Lunang Kabupaten Pesisir Selatan. Jurnal Spasial: Penelitian, Terapan Ilmu Geografi, dan Pendidikan Geografi, 3(1), 131475.
https://jembertourism.com/tours/prasasti-congapan-sumberbaru
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Nurlailiyah Nurlailiyah, Bayu Wijayantini

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.